Mengeluh hanya akan membuat hidup kita semakin tertekan, bersyukur akan membawa jalan kemudahan

Laptopmu tiba-tiba lemot saat main game atau sedang mengedit? Mungkin laptopmu terserang virus. Virus merupakan komponen yang berbahaya bagi laptop,handphone ataupun bagi makhluk hidup. Virus itu bagaikan kanker bila tidak cepat di musnahkan. Virus akan terus berkembang sampai inangnya mati.

 

Sebelum masuk ke pembahasan cara menghapus virus trojan sebaiknya kamu kenali dulu virus. Virus ada berbagai  tingkat mulai dari yang low hingga paling berbahaya. Virus yang low hingga medium biasanya mudah dimusnahkan.

 

Menghapus virus low hingga medium kamu cukup menggunakan antivirus bawaan laptop namanya yaitu windows defender. Untuk cara membukanya ikuti Langkah dibawah

  • Klik search
  • Tulis windows defender (windows 7 ) atau windows security (windows 10)
  • Kalian pilih option scan
  • Basmi virus dengan quick scan atau full scan bisa juga custom scan

Cara di atas ampuh bagi virus low hingga medium namun cara diatas tidak mempan bagi virus trojan. Ketika virus trojan baru dihapus maka akan muncul lagi karena virus sangat cepat untuk berkembang biak.

 

Virus trojan

Apakah laptopmu terserangt virus trojan? Begini cara mengetahui apakah sebuah laptop terkena virus trojan atau tidak. Virus trojan akan muncul secara tiba-tiba Ketika kamu sedang menggunakan laptopmu dan virus akan memakan banyak ruang CPU dan RAM-mu yang mengganggu kinerja laptopmu. Virus trojan ada berbagai macam namun umumnya yang sering menyerang laptop yaitu

  1. Cloudnet.exe
  2. Csrss.exe
  3. Wup.exe

Untuk mengetahui bahwa laptop kamu terserang virus trojan atau tidak, kamu cukup klik kanan pada dashboard bawah dan klik task manager atau bisa juga tekan ctrl+alt+delete secara bersamaan. Setelah terbuka klik startup dan cari nama dari ketiga file tersebut. Bila kalian tidak menemukannya maka laptop kalian aman dari virus trojan.


Cara menghapus virus trojan tanpa bantuan software

Untuk  menghapus virus trojan kamu harus masuk ke safe mode. Kenapa harus masuk ke safe mode?karena dalam safe mode virus tidak akan berjalan sehingga tidak dapat berkembang. Berikut Langkah yang kamu lakukan untuk menghapus virus trojan

  • Aktifkan hidden items caranya, klik explore lalu klik view pada pojok kiri atas dan centang file name extensition dan hidden items
  • Harus mengetahui dimana lokasi file virus trojan, tekan ctrl+alt+delete secara bersemaan lalu klik task manager dan pergi ke startup. Klik kanan pada virus trojan(salah satu dari 3 yang telah sebutkan) lalu klik open file location. Catat dimana virus itu berada.
  • Buka serach ketik msconfig lalu enter. Pilih boot dan centang safe boot lalu klik apply dan ok (laptop akan ter restart)
  • Tekan windows lalu tulis CMD dan run as administration. Dan inilah tahap penghapusan virus trojan
  • C:\Users\komputer>cd AppData
  • C:\Users\komputer>AppData>cd Roaming
  • C:\Users\komputer>AppData>Roaming>cd Epicnet inc
  • C:\Users\komputer>AppData>Roaming>Epicnet inc>cd CloudNet
  • C:\Users\komputer>AppData>Roaming>Epicnet inc>CloudNet>del cloudnet .exe
  • C:\Users\komputer>AppData>Roaming>Epicnet inc>CloudNet>md cloudnet .exe
  • C:\Users\komputer>AppData>Roaming>Epicnet inc>CloudNet>cd cloudnet .exe
  • C:\Users\komputer>AppData>Roaming>Epicnet inc>CloudNet>cloudnet .exe>md con\\
  • C:\Users\komputer>AppData>Roaming>Epicnet inc>CloudNet>cloudnet .exe>

Kesimpulan

Bila kalian ingin menghapus semua virus trojan kamu ulangi langkah dari tekan windows lalu tulis CMD dan ganti cloudnet dengan nama file virus yang lainnya. Untuk kembali ke mode awal tekan windows tulis msconfig lalu jangan di centang safe boot klik apply dan oke maka akan Kembali seperti semula.

Post a Comment