Dalam bukunya yang berjudul Opinions of Jerome Coignard,  Anatoli Francis menceritakan bahwa ada seorang raja Persia yang penasaran tentang sejarah hidup manusia. Maka seluruh ulama dari penjuru negeri dikumpulkan untuk membuat kitab tentang itu.

Dua puluh tahun setelahnya para ulama datang dengan membawa ratusan kitab di atas iringan unta, namun raja tak sanggup membaca semuanya. Ia pun menyuruh para ulama itu untuk meringkasnya. Lalu setelah bertahun-tahun datanglah para ulama dengan membawa tiga ekor unta yang membawa beberapa kitab tebal. Merasa tak sanggup membacanya, sang raja memerintahkan mereka untuk meringkas lagi.
Strategi dan cara melupakan masalah hidup gambar via thebluediamondgallery.com

Selang beberapa tahun kemudian mereka kembali dengan satu buku tebal. Namun puluhan tahun telah lewat dan sang raja telah sakit-sakitan karena sudah tua. Ah aku sampai mati tidak bisa mengetahui hakikat dan sejarah hidup manusia. Satu dari ulama itu berkata, aku akan menyingkatnya menjadi tiga kata saja, yaitu hidup, menderita dan mati.

Falsafah hidup yang mendalam, bahwa manusia hidup di dunia ini tidak lain pasti merasakan keletihan dan masalah hidup. Tak ada manusia yang terbebas dari hal ini.

Namun manusia itu berbeda-beda. Ada yang bisa mengatasi masalah dengan baik namun ada juga yang dengan adanya masalah itu ia menjadi stress bahkan memilih mengakhiri hidup untuk menghindari masalah itu.

Dalam berbagai kabar kita pun cukup sering mendengar orang yang terlalu stres hingga gila dan melakukan perbuatan buruk kepada dirinya juga orang lain. Nah disinilah pentingnya strategi dan cara jitu untuk melupakan masalah hidup yang bisa membuat stress itu. Kangdidik.com merangkumnya dalam beberapa poin yang bisa kita baca dalam tulisan berikut ini.

Beberapa Strategi, Tips dan Cara jitu Melupakan Masalah Hidup yang Bikin Pusing dan Stress

1. Meyakinkan diri bahwa setiap manusia itu pasti punya masalah

Seni dan kemampuan untuk mengatasi masalah dalam hidup diasah dengan cara menyadari dan memahami terlebih dahulu bahwa setiap manusia itu pasti punya masalah. Dengan menyadari hal ini, maka kita akan legawa dan merasakan hati yang menerima dan siap bahwa masalah itu pasti datang, maka dibawa santai saja.

2. Tidak terlalu memikirkan masalah secara berlarut-larut

Setelah kita menyadari bahwa masalah itu pasti ada, maka kita tinggal berusaha untuk tidak terlalu memikirkan masalah itu karena hal itu adalah hal yang biasa dan pasti datang. Dengan menganggap masalah itu mudah maka kita pun menganggapnya remeh sehingga tidak sampai menyita pikiran kita secara berlebihan.

3. Melakukan Sesuatu yang Lebih Penting

Di setiap datangnya masalah dalam hidup pasti ada hal-hal yang lebih penting yang juga perlu kita lakukan. Maka cara paling jitu untuk melupakan masalah hidup itu adalah dengan memfokuskan diri untu melakukan hal yang penting itu. 

Hal ini bukan berarti kita tidak mau menyelesaikan masalah, tetapi memberikan kesempatan pada diri kita untuk tidak terlarut pada masalah yang ada. Jika sudah tenang maka kita bisa berusaha untuk menyelesaikan masalah kita itu.

4. Membarengi masalah dengan Melakukan Sesuatu yang Menyenangkan Bagi Kita

Ada banyak hal sebagai pelarian yang dilakukan oleh manusia untuk menghindari masalah. Hal-hal itu bisa jadi hal-hal menyenangkan seperti hobi yang sangat kita gemari dan bisa membuat diri kita melupakan masalah.

Misalnya saja adalah makan, liburan, menonton film atau tv, bermain gadget, membaca buku, memancing atau beragam hobi yang menarik lainnya.

5. Bertindak dengan Menyelesaikan serta Mengatasi Masalah Tersebut Hingga Selesai

Agar kita bisa melupakan masalah hidup yang bisa membuat stress adalah dengan menyelesaikan masalah itu sendiri. Jadi selama masalah itu ada maka tetap akan membuat kita berpikir dan jika kita tidak fokus pada penyelesaiannya maka stres pun akan berlanjut. 

Jika sebuah masalah sudah bisa tersekesaikan secara total dan menyeluruh, maka pastinya kita bisa melupakan masalah hidup yang membuat pusing dan stress itu. Dan setelah masalah itu terselesaikan sudah sepatutnya kita untuk mengambil hikmahnya agar tidak terulang, atau kalaupun kita mendapatkan masalah yang sama kita bisa mencari solusinya secara mudah.

6. Lari dari masalah yang ada dan Memulai Hidup Yang Baru Tanpa Masalah

Seringkali jika masalah sudah terlalu besar maka kita bisa memilih jalan terakhir yaitu dengan lari dari masalah itu dan memulai hidup yang baru. Namun cara ini adalah cara terakhir untuk melupakan masalah dalam hidup yang tidak bisa kita lakukan jika masalah itu berhubungan dengan orang lain. Hutang piutang misalnya, karena hal itu menyangkut dengan hak orang lain maka kita tetap harus bertanggungjawab untuk menyelesaikannya.

Post a Comment